Hand Phone Teraneh Dari Jaman Jadz
Beberapa artikel yang akan kami sajikan untuk anda kali ini ,bisa sangat membantu apabila anda ingin mencari informasi yang berikaitan mengenai Desain Mobile Phone Teraneh Dari Jaman Jadz. Dan dalam kesempatan kali ini kami akan memberikan beberapa artikel yang membahas dan mengulas mengenai Desain Mobile Phone Teraneh Dari Jaman Jadz
1. Motorola V70
Bersama Nokia, Motorola pernah berjaya pada masanya dengan meluncurkan berbagai handphone futuristik. Namun bukannya futuristik, salah satu ponsel ciptaan mereka yakni Motorola V70 malah memiliki desain yang aneh. Ponsel ini memiliki keypad yang bisa diputar 360 derajat, namun alih-alih dibilang ponsel inovatif desain tersebut malah gagal memikat pasar. Bahkan yang paling mencengangkan adalah harga ponsel yang diluncurkan 16 tahun silam tersebut dibanderol $ 400 atau sekitar Rp6 juta. Dan dengan harga tersebut kamu hanya mendapatkan fitur unggulan internet GPRS saja.
2. Nokia 7600
Saat peluncurannya pada tahun 2003, ponsel aneh ini ditujukan untuk pasar mode, alasanya adalah karena ponsel tersebut memiliki desain cukup unik di zamannya. Dimana ponsel tersebut memiliki bentuk daun atau ketupat yang dihiasi dengan keypad di bagian samping dan bawah layar, penempatan keypad tersebut jelas akan membuatmu sulit untuk mengetik. Kamu juga bisa mengganti cover ponsel ini dengan berbagai pilihan warna. Salah satu fitur utama dari ponsel ini adalah kamera VGA yang kala itu kualitasnya bisa dibilang lumayan.
3. Nokia N-Gage
Nah, inilah salah satu ponsel Nokia paling legendaris dan paling dicintai oleh pecinta game. Bisa dibilang ponsel berbentuk aneh ini merupakan ponsel gaming paling canggih pada masanya, di dalamnya kamu dapat mendownload dan memainkan berbagai jenis game yang tidak dapat ditemukan di ponsel lainnya. Ponsel ini memiliki berbagai tombol yang disesuaikan untuk bermain game sehingga cukup sulit untuk mengetik. Selain kelebihannya sebagai ponsel gaming, ponsel yang dirilis tahun 2003 ini juga dijuluki sebagai salah satu ponsel dengan desain paling aneh.
4. Samsung Serene
Tak mau kalah dengan brand lainnya, Samsung juga memperkenalkan ponsel dengan desain yang “katanya futuristik” dalan wujud Samsung Serene yang dirilis tahun 2005 silam. Samsung Serene merupakan wujud kerja sama antara Samsung dengan Bang & Olufsen, yaknj perusahaan yang terkenal dengan produk mewahnya. Ponsel lipat ini memiliki tombol yang melingkar membuatnya sekilas mirip wadah bedak make-up.
Namun Samsung Serene juga memiliki spesifikasi yang lumayan lho pada zamannya, yakni dengan dukungan kamera VGA, koneksi internet EDGE serta dukungan bluetooth. Untuk harganya sendiri kamu harus merogoh kocek dalam-dalam karena harganya dibanderol $ 1275 atau setara dengan Rp19 juta saja.
5. Nokia 7280
Nokia seakan tak henti-hentinya berinovasi dalam membuat desain ponsel. Setelah menciptakan dua ponsel anehnya dalam Nokia 7600 dan N-Gage, mereka kembali menciptakan Nokia 7280 pada tahun 2004. Sama seperti Nokia 7600, ponsel ini diciptakan mengedepankan fashion dengan desain yang bisa dibilang nyeleneh dan nyentrik yang dibalut dengan warna hitam, putih dan merah. Meskipun desain itu pada masanya mampu menghasilkan hype di dunia fashion, tetapi dengan bentuknya yang aneh ponsel ini pantas dijuluki ponsel dengan desain paling aneh.
6. Samsung Juke
Ponsel besutan samsung ini ditujukan khusus untuk para penggemar musik pada tahun 2007 silam. Kelebihan ponsel ini adalah memiliki dukungan untuk berbagai format musik, sehingga kamu bisa memainkan berbagai file musik dalam ponsel ini dan juga dukungan penyimpanan sebesar 2GB. Di luar fungsinya sebagai ponsel musik, ponsel ini memilki desain aneh dimana bagian atas ponsel harus diputar untuk menggunakan keypad.
7. Haier P7 Pen Phone
Layaknya sebuah pulpen, ponsel Haier P7 Pen Phone ini bisa kamu gunakan untuk menulis di atas kertas. Hal tersebut karena memang ponsel ini didesain sebagai lulpen serbaguna yang bisa dialihfungsikan sebagai ponsel untuk berkomunikasi. Entah apa yang membuat Haier menciptakan ponsel dengan desain sedemikian rupa. Namun dengan desain anehnya tersebut, Haier P7 Pen Phone pantas untuk dijuluki sebagai ponsel dengan desain paling unik sepanjang masa.
Itulah 7 HP Ini Punya Desain Paling Aneh Sepanjang Sejarah. Selain desainnya yang aneh, harga berbagai ponsel tersebut juga ternyata luar biasa mahal lho guys. Bahkan salah satu ponsel tersebut harganya bisa untuk membeli satu motor sport pada zamannya.